Halaman

Senin, 23 Agustus 2021

Cara Menenangkan Diri Sendiri di Segala Kondisi

Salah satu tanda dewasa menurut saya adalah tau cara menenangkan diri. Supaya jadi orang dewasa yang stabil di hampir semua kondisi. Setuju gak?

Btw, kalian ada tips tertentu kah agar setiap kondisi minim gelisah? Kalau belum ada, saya bantu share cara saya yang terinspirasi dari beberapa sumber ya.

1. Bersyukur


Setiap kejadian pasti ada hikmahnya, meski itu kondisi yang tidak baik. Makanya itu, sebisa mungkin mengucapkan 'Alhamdulillah' atau bersyukur.

2. Cari tau apa yang bikin gelisah


Dengan mengetahui apa yang bikin kita tidak nyaman atau sesuatu yang bikin emosi muncul, biasanya kita bisa cari tau cara mengendalikan atau menyelesaikannya.

3. Hadapi atau cari solusi dari permasalahan


Ikhtiar aja dulu cari solusi dan menyelesaikan segala hal yang bikin gelisah. Jika sudah berusaha, pasti ada jalan keluarnya atau ada solusi dari arah yang tak terduga.


4. Atur napas


Jika sedang posisi berdiri, sebisa mungkin segera duduk. Sedangkan jika sedang duduk, bisa rebahan untuk sesaat jika memungkinkan.

Kalau kurang mempan, bisa berwudhu bagi yang muslim. Namun, jika kondisinya kurang memungkinkan banyak bergerak, atur napas secara perlahan hingga kembali normal.

5. Buat kondisi serileks mungkin


Membuat kondisi senyaman mungkin, dari diri sendiri maupun lingkungan sekitar. Bisa dengan beri wewangian atau minum air putih.

Bisa juga mandi bersih dan ganti sprei atau aktifitas lainnya. Kalau saya biasanya sih begitu. Dan, jika sudah rileks biasanya mengantuk.

Tidur yang cukup biasanya bikin saya lebih tenang. Kemudian setelahnya jadi siap menghadapi momen selanjutnya dalam hidup. Hehe.

6. Alihkan dengan melakukan hal lain yang bermanfaat


Terkadang, jika kita sudah berusaha semaksimal mungkin, diam saja dulu sebentar atau ganti dengan kegiatan lain. Nanti juga muncul solusinya sendiri.

Selama aktifitasnya bermanfaat, teralihkan sesaat dari tujuan atau hal yang bikin tidak tenang, gak masalah kok. Contoh, melakukan hobi baru atau ngobrol santai dengan keluarga.

7. Cerita ke orang lain yang diyakini bisa menemukan solusi


Entah yang lain, tapi bagi saya saat ini, cerita ke orang lain itu pilihan terakhir setelah saya ikhtiar semaksimal mungkin. Kalaupun mau share pun harus ke ahlinya.

Karena menurut saya, gak semua orang mesti tau masalah atau yang sedang saya alami, kecuali orang tersebut bisa membantu.

Kan orang lain punya masalah masing-masing, jadi sebaiknya tidak menambah beban dengan menceritakan kegelisahan kita.


Begitchu sih... Kalau kalian bagaimana? Beda gak masalah. Yang penting tidak mengganggu orang lain. Kan gak enak juga ya, yang gelisah siapa, yang repot siapa.

Sebisa mungkin orang dewasa itu tidak merepotkan siapapun kecuali Tuhan. Banyak berusaha, dibanding dipikirkan.

Tenang, saya juga kadang tidak sesuai dengan yang di atas kok. Hanya biasanya berusaha begitu. Dan, berusaha menghindari segala permasalahan dengan mempersiapkan diri dengan baik.

Misal, menggunakan Rexona Naturals Roll On biar selalu percaya diri tanpa ada masalah. Apalagi efek sejuk pada ketiak dan bikin wangi segar seperti habis mandi.

Cara-Menenangkan-Diri

Sebab, ada butiran-butiran mikro MotionSense pintar yang akan menempel di kulit. Saat bergerak, gesekan bakal memecah butiran tersebut dan langsung melepaskan perlindungan ekstra.

Sehingga memberikan sensasi menyegarkan saat beraktifitas sehari-hari. Wangi segar alami green tea dan sensasi dingin mentimun yang tahan hingga 48 jam membuat kita merasa terlindungi dari keringat berlebih.

Dan, agar optimal, gunakan setelah mandi dalam keadaan ketiak kering. Karena ketiak yang masih basah justru dapat menghalangi kinerja deodoran.


Oke deh, sekian dulu sharing kali ini, semoga bermanfaat. Dan, semoga kita selalu diberi ketenangan selalu ya. Aamiin. 

Karena segala sesuatu yang buruk itu ada masa kadaluarsanya. Jadi tidak perlu berlalut dalam kecemasan tanpa ada tindakan penyelesaian.

Yang penting usaha aja dulu dan selalu banyak bersyukur! Biar nikmatnya ditambah serta selalu berkah.

Salam,


Hani, yang berusaha tenang, stabil, bijak, banyak privilege, dan banyak uang. Aamiin. Hehe.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Hehooo semuanya,

Terima kasih telah mampir di blog www.nisaahani.com. Semoga bermanfaat ya tulisannya. Di tunggu komentarnya. Dan sangat terima kasih kembali jika tidak meninggalkan link atau mengopi tulisan di blog ini tanpa izin. :)