Sebenarnya untuk terlihat cantik tidak ada batasan untuk berpakaian atau memilih fashion hijab. Setuju gak? Tapi, saya ada beberapa tips buat kalian yang mau terlihat cantik elegan.
1. Pakai baju yang nyaman
Bukan berarti harus pakai kaos atau training terus ya. Maksudnya tuh, boleh banget pakai heels, gaun, jeans atau apa seterah, asal dirasa nyaman saat dipakai dan sopan.
2. Pakai baju yang tidak terlalu ketat
Coba perhatiin orang-orang yang terlihat 'mahal', rata-rata outfit-nya tidak terlalu ngepres. Boleh ngepas badan tapi jangan sampai ngebentuk tubuh sehingga terlihat lipatan lemaknya. Kancing juga aman, kaga menjerit. Hehe.
3. Bahannya berkualitas baik
Gak mesti mahal atau bermerek, tapi pastikan bahannya bagus, cocok sama kita dan momennya. Kalaupun bahannya cenderung tipis, gunakan manset atau double-an.
Baca juga: Rekomendasi OOTD
Udah sih, itu menurut saya. Tentunya ini gak ada patokan khusus, cuma versi saya saja sih. Hehe. Dan, mungkin kalian punya ide lain? Silahkan saja kasih saran ya.
Meski sebaiknya saat memutuskan hijab itu langsung menggunakan sesuai syariat Islam, tapi kalau kalian masih mau bertahap ya atur aja gimana baiknya.
Karena saya sendiri seperti yang bisa kalian lihat, terkadang belum full mengikuti syariat dalam menggunakan hijab. Doakan saja saya bisa istiqomah menggunakan fashion hijab sesuai syariat islam.
Meski begitu, saya selalu mendukung gaya berpakaian siapapun asal tidak mengganggu.
Mau menggunakan fashion hijab syar'i, seperti menutup seluruh badan yang dianggap aurat, tidak membentuk tubuh, dan syarat lain, ya monggo. Kalaupun nggak, yaudah.
Baca juga: Style hijab pashmina
Btw, untuk detail cara berpakaian perempuan dewasa sesuai syariat Islam bisa cek ke ahlinya ya. Yang ilmunya lebih mumpuni daripada saya. Saya juga masih terus belajar.
Terus selain outfit fashion hijab, untuk terlihat anggun itu didukung oleh tingkah laku. Anteng, kalem, tidak teriak-teriak atau tertawa terbahak-bahak yang sampai ganggu.
Setuju kan kalau perempuan anggun itu seperti itu?
Nggak, bukan berarti kalian yang biasa rame terus mesti langsung diem aja. Gak gitu juga. Hehe. Tapi dikondisikan saja.
Baca juga: Rekomendasi pakaian dalam
Oke, that's it! Semoga membantu ya saran dari saya kali ini. Kalau kalian masih bingung, cek aja Hijab.id. Outfit-nya menurut saya bisa bikin cantik nan anggun.
Salam,
Hani, yang semoga bisa istiqomah dalam kebaikan. Aamiin.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Hehooo semuanya,
Terima kasih telah mampir di blog www.nisaahani.com. Semoga bermanfaat ya tulisannya. Di tunggu komentarnya. Dan sangat terima kasih kembali jika tidak meninggalkan link atau mengopi tulisan di blog ini tanpa izin. :)