Kadang, kalau malam minggu atau sebelum/setelah acara kumpul keluarga, saya lihat di sosmed ada aja yang ngeluh dengan pertanyaan kapan nikah atau kapan lainnya.
Iya sih, kadang pertanyaan "kapan?" bikin sebel. Tapi mau gimana lagi. Mungkin itu cara mereka berkomunikasi atau mau basa-basi. Paling jawab aja, "doain aja ya segera". Simple tanpa perlu sewot atau savege yang berlebihan.
Dan, kalau ada petuah-petuah atau komen-komen yang dirasa sotoy, senyumin aja kalau bisa. Diarahin pembicaraan lain juga oke. Atau kalau sudah nggak tahan, yaudah permisi buat pergi aja.
Gimana caranya dibawa asik atau dikomunikasikan aja. Kalau masih hal-hal duniawi, usahakan jangan dibikin pusing, say~